Kamis, 18 April 2024

Syukri Wahid Sebut Tumpukan Pipa di Turunan Rapak Bahayakan Pengendara

Koresponden:
Alamin
Rabu, 8 Maret 2023 19:12

Anggota Komisi III DPRD Kota Balikpapan, Syukri Wahid

DIKSI.CO, BALIKPAPAN - Anggota Komisi III DPRD Kota Balikpapan, Syukri Wahid menyoroti tajam tumpukan pipa-pipa berukuran besar milik Perusahaan Gas Negara (PGN) Solution di ruas jalan turunan simpang Muara Rapak.

Diketahui, turunan Rapak tersebut baru saja dirampungkan pelebarannya demi mengurangi risiko kecelakaan, dan dipercantik dengan dihiasi grafiti.

Menurutnya, hal itu sangat berpotensi membahayakan pengendara yang melawati, maka harus segera dievakuasi di tempat yang lebih aman.

"Kan bisa saja di pindahkan ke SPBG (Stasiun Pengisian Bahan Bakar Gas) yang di bawah itu. Dan bahaya juga bagi pengendara malam-malam yang lewat situ," kata Syukri Wahid.

Ia menilai itu sudah menyalahi aspek keamanan dan melanggar disiplin Standar Operasional Prosedur (SOP). Ditambah pula kemacetan di turunan simpang Muara Rapak semakin meningkat.

"Baru saja disemen sudah ditaruh pipa di situ. Enak betul naruh numpang di situ. Taro lah di tempat yang aman, nanti kalau mau dipasang baru diangkut begitu," katanya.

Khsusunya bagi masyarakat Balikpapan Utara yang setiap hari lewat jalan situ sangat terdampak karena disajikan dengan kemacetan. (Advertorial)

Tag berita:
Berita terkait
breakingnews