Jumat, 29 Maret 2024

Sambut Ramadan, Wali Kota Balikpapan Ingatkan Bayar Zakat

Koresponden:
Alamin
Rabu, 22 Maret 2023 18:12

Wali Kota Balikpapan Rahmad Mas'ud

DIKSI.CO, BALIKPAPAN - Bulan suci Ramadan 1444 H akan segera datang, Wali Kota Balikpapan Rahmad Mas'ud, pun menyampaikan agar masyarakat dapat menyambut bulan Ramadan dengan suka cita.

Orang nomor satu di Kota Balikpapan ini mengingatkan juga agar masyarakat dapat terus menambah amalan ibadah selama bulan puasa ini.

"Insha Allah besok kita akan bersama-sama menyambut datangnya bulan suci Ramadan. Inilah momentum bagi kita untuk berupaya membenahi diri, dengan bertaubat, memperbanyak amal ibadah, menahan nafsu dan amarah, serta lebih banyak berbagi kepada sesama," katanya.

Ia juga mengingatkan kepada semua masyarakat khususnya yang memilik kelapangan rezeki untuk tidak lupa membayarkan zakat.

"Infak maupun sedekah sebagai bentuk berbagi sukacita kepada saudara-saudara sesama muslim di bulan ramadhan ini. sebagian dari harta yang kita miliki wajib disisihkan, karena terdapat hak saudara-saudara kita yang sangat besar artinya dan bermanfaat bagi kehidupan mereka," ujarnya.

Saya juga mengajak seluruh masyarakat agar di bulan Ramadan menjaga kesehatan sehingga bisa tetap beraktivitas secara produktif, mencari nafkah untuk keluarga, sekaligus membangun Kota Balikpapan menjadi rumah yang nyaman dihuni dan penyangga Ibu Kota Negara. (Tim Redaksi Diksi)

Tag berita:
Berita terkait
breakingnews