Jumat, 1 November 2024

Batu Bara Bertahap Dibuka Kembali, Rudy Masud Dukung Pemerintah Penuhi Kebutuhan Energi Dalam Negeri Lebih Dulu

Koresponden:
Er Riyadi
Rabu, 12 Januari 2022 11:40

Tongkang batu bara hilir mudik di Sungai Mahakam/DIKSI.CO

DIKSI.CO, SAMARINDA - Pemerintah pusat kembali membuka keran ekspor batu bara secara bertahap, sejak Rabu (12/1/2022) hari ini.

Kebijakan kembali membuka ekspor batu bara disampaikan Luhut Binsar Panjaitan, Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi.

"Ekspor batu bara secara bertahap mulai Rabu," ungkap Luhut.

Alasan pembukaan keran ini lantaran kondisi cadangan untuk sektor kelistrikan nasional kini sudah mulai membaik.

Kebijakan membuka bertahap ekspor batu bara direspon baik oleh Rudy Masud, Anggota DPR RI.

Menurutnya, suplay batu bara kebutuhan dalam negeri mesti terpenuhi terlebih dahulu sebelum melakukan ekspor.

Halaman 
Tag berita:
Berita terkait
breakingnews