Sabtu, 4 Mei 2024

DLH Kota Balikpapan Ingatkan Masyarakat Jaga Kebersihan Kota

Koresponden:
Alamin
Senin, 29 Januari 2024 19:6

Kepala Dinas Lingkungan Hidup Kota Balikpapan, Sudirman Djayaleksana/IST

DIKSI.CO, BALIKPAPAN - Bak sampah yang ada di pinggir jalan sesuai perkembangan kota dan kemajuan kota, Balikpapan sebagai gerbang IKN tentu kedatangan tamu pejabatan melalui Balikpapan sangat banyak.

"Evaluasi kami secara internal, keindahan kota itu sudah tidak layak, makanya sejak 2022 kita coba untuk merevisi penempatan TPS di pinggir jalan, di 2023 kita menyelesaikan pembongkaran TPS di pinggir jalan sejumlah 40 TPS," kata Kepala Dinas Lingkungan Hidup Kota Balikpapan, Sudirman Djayaleksana.

Namun memang persoalannya mendekatkan ke pemukiman warga ini secara lokasi antara warga dan keluarahan disebutkan bahwa belum sinkron.

Karena keterbatasan lokasi warga mau tidak, mau membuang sampah ke kontainer terdekat, sebagai pengganti TPS yang dibongkar.

Sudirman juga mengingatkan masyarakat untuk membuat sampah sesuai dengan aturan jam yang telah ditentukan pemerintah agar proses pembuangan ke TPA dapat tertib dan teratur hingga keindahan kota terjaga.

"Masih banyak yang belum taat disebabkan banyaknya pendatang yang masuk Balikpapan jadi belum tau peraturan Balikpapan, karena aturannya kan jam 6 sore sampe jam 6 pagi, tapi ada yang buang jam 9 pagi, 10 pagi," katanya.

DLH Kota Balikpapan siapkan 3 shift pengangkutan sampah, malam jam 10 sampai jam 5 shubuh, dari jam 5 subuh sampe jam 1 siang, lalu ada mobil kecil yang keliling untuk angkut sampah yang belum sesuai jam. (Tim Redaksi Diksi)

Tag berita:
Berita terkait
breakingnews