Senin, 29 April 2024

17.000 Personel Polisi Disiapkan, Turki Gelar Shalat Jumat Pertama di Hagia Sophia

Koresponden:
diksi redaksi
Kamis, 23 Juli 2020 6:59

17.000 Personel Polisi Disiapkan, Turki Gelar Shalat Jumat Pertama di Hagia Sophia

DIKSI.CO - Berita Mancanegara yang dikutip DIKSI.CO tentang hari pertama shalat jumat di Hagia Shopia, Turki siapkan keamanan sebanyak 17.000 personel polisi.

Peralihan fungsi Hagia Sophia menjadi masjid menimbulkan pujian dan kritik. Bukan hanya dari pihak internasional, masyarakat Turki juga tidak sedikit yang mengkritik. Keamanan menjadi unsur penting saat pembukaan Hagia Sophia sebagai tempat beribadah pada 24 Juli 2020 mendatang.

Sejak minggu lalu, Pemerintah Turki telah mempersiapkan protokol keamanan yang ketat untuk menyukseskan ibadah Jumat mendatang. Langkah-langkah keamanan telah ditingkatkan dari luar Hagia Sophia.

Sampai saat ini, pintu masuk ke Sultanahmet Square ditutup dengan penghalang baja. Polisi tampak berlalu lalang dari luar Hagia Sophia membawa senjata pengaman. Beberapa di antaranya terlihat membawa anjing pelacak K-19.

Pada Jumat mendatang, Pemerintah Turki menyiapkan 17.000 polisi dengan mobil lapis baja. Warga yang akan masuk akan dikontrol oleh pihak kepolisian. 

Protokol keamanan itu untuk mencegah hal-hal yang akan menganggu jalannya salat Jumat 24 Juli mendatang. Sebab, setelah Badan Peradilan dan Eksekutif Negara mencabut status Hagia Sophia dari museum menjadi masjid, muncul banyak kritik dari dunia luas.

Halaman 
Tag berita:
Berita terkait
breakingnews